KAMPOENG NEWS.COM. SIABU - Dalam rangka menjelang pelaksanaan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dengan tatap muka di masa pandemi Covid-19, Camat Salo kunjungi SDN 010 desa Siabu kecamatan Salo kabupaten Kampar, Kamis 07/01/2021.
Kehadiran Camat Salo H.Minda SH, di dampingi oleh Korwil Dikpora kecamatan Salo, pengawas SD kecamatan Salo.
Kunjungan beliau untuk meninjau kesiapan lembaga pendidikan SD untuk melaksanakan kegiatan belajar dengan metode tatap muka di masa Covid 19 saat ini.
Setiba di SDN 010 Siabu, Camat disambut oleh Kepala Sekolah Bapak Priono S.Pd beserta jajaran majelis guru lainnya.
Dalam perbincangan dengan Kepala Sekolah dan majelis guru, Camat Salo berharap kepada Kepala Sekolah harus betul betul mempersiapkan protokol kesehatan untuk kegiatan belajar tatap muka itu "kita semua harus selalu mematuhi protokol kesehatan, untuk semua siswa, guru dan orang tua, agar kegiatan belajar mengajar bisa lancar, dan kesehatan selalu terjaga" ucapnya.
Pada kesempatan itu Camat juga menyempatkan diri melihat persiapan protokol kesehatan yang dilakukan oleh SDN 010 Siabu.
Sementara itu Kepala Sekolah Bapak Priono S.Pd memberikan penjelasan tentang persiapan yang telah dilakukan bersama majelis guru untuk melaksanakan kegiatan belajar tatap muka Senin depan.
SDN 010 Siabu telah mempersiapkan sarana agar murid dan guru selalu mematuhi protokol kesehatan, diantaranya :
Kepala Sekolah juga menjelaskan bahwa kegiatan belajar mengajar dengan tatap muka ini dalam upaya mengantisipasi memutus Matarantai Covid 19, khususnya di ruang lingkup pendidikan dan kegiatan belajar mengajar, agar sesuai dengan protokol kesehatan yang sudah di tetapkan oleh pemerintah pusat maupun pemerintah kabupaten Kampar.